SINGAPURA – Media OutReach – Pemimpin global dalam solusi fotografi dan pencitraan digital, Canon, hari ini mengumumkan kolobarosi dengan Agent Video Intelligence (Agent Vi™), Kemitraan dengan Agen Vi diharapkan akan meningkatkan rangkaian solusi visual jaringan Canon, menyediakan konektivitas tanpa batas bagi bisnis dan pereusahaan dengan hasil mkasimal dan biaya yang rendah.

Konsumen di Singapura adalah yang pertama dan satu-satunya di Asia yang dapat merasakan keunggulan innoVi, Software analytics video berteknologikan Kecerdasan Buatan (AI) sebagai Layanan (SaaS) canggih pada kamera pengintai mereka. Layanan ini ditawarkan dengan sistem langganan bulanan, konsumen dapat berhemat berinvestasi dalam biaya modal apa pun di muka atau tanpa harus membeli peralatan khusus terlebih dahulu.

innoVi adalah solusi analitik video yang dikelola secara terpusat didukung oleh teknologi Deep Learning terdepan yang memungkinkan akurasi deteksi yang tak tertandingi. Algoritme-nya secara aktif dan terus menerus mempelajari bagaimana mengkategorikan objek dengan presisi, memungkinkan innoVi untuk membedakan antara manusia, kendaraan dan benda statis. innoVi dapat mengubah kamera IP tetap ONVIF / RTSP menjadi perangkat video cerdas, memukan peristiwa, wawasan, dan informasi yang tersembunyi.

Menjadi sepenuhnya otomatis, solusi ini meminimalkan kebutuhan untuk pemantauan 24 jam dan menghilangkan kemungkinan kesalahan manusia. Produk ini didesain untuk memenuhi kebutuhan perusahaan yang membutuhkan analitik video dengan pengaturan yang sederhana dan mudah dikendalikan seperti hotel, keamanan kondominium, dan fasilitas kesehatan. Berlangganan ke layanan dimulai hanya 137 dolar AS per bulan tanpa biaya di muka.

Edwin Teoh, Kepala Pemasaran, Operasi Singapura, Canon Singapura, dalam keterangan resminya, Jumat (11/10/2019), mengatakan, Canon selalu mencari cara untuk membantu kosnumen meningkatkan dan menyederhanakan kinerja mereka, dan mereka sangat antusias bahwa kemitraan dengan Agen Vi menjadikan Canon yang pertama memperkenalkan analitik video berbasis cloud di Singapura.

“Inisiatif Negara Cerdas Singapura mendorong bisnis untuk memanfaatkan kekuatan AI, analitik data dan komputasi awan sebagai alat bisnis yang transformatif, dan penawaran ini memperkuat komitmen kami untuk membantu perusahaan saat mereka bergerak maju di bidang ini,” bebernya.

Sementara it Itsik Kattan, CEO Agen Vi, menambahkan, Kemitraan strategis dengan Canon Singapura akan memungkinkan konsumen Canon untuk dengan mudah memperoleh manfaat dari solusi SaaS analytics video yang dipandu secara terpusat, untuk meningkatkan keamanan, keselamatan dan kebutuhan operasional mereka, tanpa biaya modal dimuka.

“Kami bangga menyediakan solusi inovatif kami untuk strategi berpikiran maju Canon dan bersama-sama membawa ke pasar solusi unik yang akan melayani ribuan pelanggan baru di Singapura, dan berkembang dari sana ke daerah lain yang dilayani oleh Canon,” ungkapnya.

Kunjungi https://sg.canon dan www.agentvi.com untuk informasi lebih lanjut.