HONG KONG, CHINA – Media OutReach – Citi Foundation ikut berkontribusi besar berpartisipasi dalam mendukung Kompetisi Inovasi Sosial Berbasis Komunitas pertama di Hong Kong yaitu “Social Innovation·Community 4.0” yang digelar oleh Dewan Layanan Sosial Hong Kong (HKCSS), di City Gallery, hari ini 15 Juli 2019. Pameran tersebut juga menampilkan 15 prototipe dan 27 papan ide dari kompetisi akan terbuka untuk umum hingga Selasa 23 Juli.

Kompetisi tersebut lansung diresmikan oleh Anson Kwok, Direktur Pelaksana dan Kepala Bank Umum Citi Hong Kong dan Bapak Chua Hoi Wai Kepala Eksekutif Dewan Layanan Sosial Hong Kong (HKCSS), termasuk yang hadir perwakilan dari mitra kompetisi dan organisasi pendukung.

We Community dari Ying Wa Girls School berhasil memenangkan kompetisi itu dengan proyek mereka Walkapanel dan E-Steps yang dirancang untuk mengatasi tantangan rendahnya mobilitas yang dihadapai lansia saat melangkah dan berjalan di Distrik Tengah dan Barat, konversi energi dihasilkan melalui batu bata bertekanan bawaan di tangga, yang menyediakan energi bagi tangga untuk mengangkut para lansia ke atas dan ke bawah. Proyek ini mendorong orang untuk berjalan dan berkontribusi pada kebutuhan mereka yang perlu berkumpuldalam komunitas. Sebagi Tim juara akan diterbangkang ke Prancis pada akhir Juli untuk melihat proyek inovasi sosial luar negeri terbaru dan mempelajari lebih lanjut tentang perkembangan baru dalam industri kreasi di bidang-bidangsosial.

Kompetisi “Social Innovation·Community 4.0” terbuka untuk semua sekolah menengah di Hong Kong dan merupakan kompetisi pertama yang mendorong siswa untuk merancang prototipe untuk mengatasi masalah dan kebutuhan masyarakat yang diidentifikasi. Kompetisi percontohan berfokus pada distrik Tengah dan Barat. Melalui pembelajaran pengalaman di masyarakat dan pelatihan komprehensif dalam perencanaan kota, teknologi, pemikiran desain, dan lain-lain. Serta interaksi dengan warga lokal di distrik Tengah dan Barat, siswa yang berpartisipasi telah mampu mengartikulasikan kebutuhan warga dan merancang prototipe yang sesuai. 67 tim peserta dari 41 sekolah menengah mengajukan proposal mereka, dan 15 finalis diundang untuk membuat prototipe. Kompetisi tersebut mendapat dukungan yang kuat dari Kantor Distrik Pusat dan Barat serta LSM (lembaga swadaya masayarakat) setempat untuk membantu ide-ide kreatif siswa agar dapat diterapkan kepada masyarakat luas.

“Program ini tidak hanya memungkinkan kaum muda untuk memahami komunitas dan peduli dengan masyarakat, tetapi juga memberi mereka sebuah platform untuk menghasilkan kreativitas, belajar tentang memecahkan masalah, juga sebagai bekal untuk pengembangan karir masa depan dan menegerti akan sebuah kerjasama dalam Tim. Di waktu yang sama, juga membantu membangun kota yang berkelanjutan dengan mengatasi masalah yang dihadapi masyarakat. Peluang bagi kaum muda untuk membuat kemajuan ekonomi, meningkatkan kemampuan kerja mereka dan membangun kota yang berkelanjutan adalah fokus utama komunitas dari Citi Foundation,” tutur Bapak Anson Kwok, Direktur Pelaksana dan Kepala Bank Umum, Citi Hong Kong.

Sementara Bapak Chua Hoi Wai, Kepala Eksekutif Dewan Layanan Sosial Hong Kong mengatakan, ada banyak kompetisi inovasi sosial yang tersedia untuk siswa saat ini. Namun, ‘Social Innovation·Community 4.0’ tidak hanya kompetisi tetapi juga pengalaman, kesempatan belajar dalam inovasi sosial yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat secara nyata.

“HKCSS mengatur total 50 jam inspeksi regional, pelatihan teknis dan dukungan teknis, dan mengadakan hari pemungutan suara. Karena tanggapan yang luar biasa, Kantor Sipil Distrik Tengah dan Barat mengundang masyarakat untuk melakukan pemanasan. Tujuannya adalah untuk berharap bahwa siswa dapat benar-benar memahami masalah-masalah masyarakat, dan merancang solusi dengan kreativitas dan STEM, dan diharapkan dapat berguna untuk kepentingan sosial,” pungkasnya.

Beberapa prototipe akan diuji di komunitas pada bulan September dan Oktober tahun ini. Masyarakat di distrik Tengah dan Barat akan diundang untuk berpartisipasi, dan masukan serta pandangan mereka akan dikumpulkan setelah uji coba prototipe. Kompetisi “Social Innovation·Community 4.0” kedua akan dibuka untuk pendaftaran pada bulan Oktober ini, yang berfokus di distrik Kota Kowloon. Tujuan dari kompetisi ini adalah untuk menyebarkan konsep inovasi sosial berbasis komunitas ke setiap sudut Hong Kong.

Kunjungi www.citifoundation.com untuk informasi lebih lanjut