SINGAPURA – Media OutReach – 24 Juni 2019 – Singapore Bakery & Confectionary Trade Association kembali akan menggelar pameran Chillax 2019 untuk yang kedua kalinya pada tahun ini mulai dari tanggal 25 Juli dan berlangsung hingga 27 Juli 2019, acara ini merupakan pameran industri terbesar dalam sektor industri jasa makanan & minuman (F&B) di Singapura.

Para industi Roti berlomba untuk Posisi Pole di Chillax 2018

Sebanyak 11 asosiasi perdagangan di Singapura dan wilayah tersebut, bersama dengan pemerintah dan kedutaan yang berbasis di Singapura ikut berpartisipasi dalam Pameran Perdagangan & Industri Chillax tahun ini.

“Acara tahun ini memiliki pendekatan yang komprehensif dengan memperkenalkan rantai pasokan end to end dalam bisnis makanan, roti dan minuman. Bagi generasi milenial, Kami akan memperkenalkan The Entrepreneurs Kit untuk membantu dan membimbing mereka dari langkah awal hingga menjalankan bisnis yang sukses. Untuk pebisnis yang berpengalaman, kami telah membuat sesi dialog untuk mereka dengan lembaga penting pemerintah. Ini akan memungkinkan mereka untuk mendapatkan perspektif baru dalam mengatasi tantangan industri yang kian berkembang,” ungkap Thomas Tan Anggota Dewan dan pemimpin organisasi SBTCA.

Sementara Presiden SBCTA Tang Siew Chuan menambahkan, Industri roti dan manisan sedang mengalami perubahan besar. Terus ada dorongan untuk profesionalisme dan pengerjaan yang lebih baik, didorong oleh teknologi dan aplikasi yang muncul. Ada juga kebutuhan untuk menarik bakat baru ke dalam perdagangan sehingga bahwa mereka dapat membawa kreativitas dan perspektif yang lebih fresh.

“SBCTA mengharapkan Chillax 2019 untuk menampilkan ide-ide yang muncul kepada para profesional yang mempunyai keinginan kuat juga menunjukkan kepada para pendatang baru bagaimana mereka dapat mengambil keuntungan dari pengetahuan kolaborasi pada acara yang kami suguhkan ini,” ucapnya.

Singapore Bakery & Confectionary Trade Association akan menggelar Chillax 2019, lebih besar dan lebih komprehensif dari tahun sebelumnya, diantara program yang ditampilkan yaitu, Baker 4.0, di mana 200 koki top akan memberikan upaya untuk merangkul teknologi untuk mengubah lanskap industri roti Singapura, Menampilkan restoran Smart Technology yang unik.

Kemudian Peluncuran Desserts Singapore Association, dengan tujuan memperkenalkan makanan penutup buatan Singapura, Hosting kompetisi Dekorasi Kue Bi-Centennial baru, yang akan bertepatan dengan peringatan selama setahun di Singapura.

Dan Peluncuran Singapore Entrepreneur Kit¸ alat pertama dari jenisnya yang bertujuan membantu para pembuat roti, manisan, dan koki pemula untuk mempelajari cara memulai bisnis, mengamankan dana yang diperlukan dan mengelola bisnis mereka secara profesional, serta kembalinya Singapore Bake-A-Star Championship untuk segmen Roti dan Kue.

Sedangkan asosiasi perdagangan yang berpatisipasi di Chillax 2019 termasuk: The International Federation Chinese Bakery Confectionary Association (IFCBCA), the Filipino-Chinese Bakery Association, All China Bakery Association, the Hong Kong Bakery & Confectionary Association, Taipei Bakery Association and the Sabah Confectionary & Bakery Association.

Kemudian ada juga pendatang-pendatang baru sebagai peserta di antaranya perwakilan dari Sri Lanka, Polandia dan Uzbekistan. Pameran dagang ini juga mendapat dukungan dari Enterprise Singapore, Workforce Singapore dan Employment and Employability Institute.

Pembukaan resmi Chillax 2019 akan digelar di Marina Bay Sands Expo & Convention Center dan acara ini terbuka untuk Pengunjung perdagangan pada 25- 26 Juli 2019, dan setelah itu terbuka untuk masysarakat umum pada 27 Juli 2019.