SEOUL, KOREA SELATAN – Media OutReach – DHL Global Forwarding Korea Selatan mengirimkan lebih dari 1,3 juta tes kit Covid-19 dalam tiga minggu pertama bulan April ke negara-negara yang tengah gencar memberantas virus corona, seperti Brasil, Ekuador, India, Lithuania, Polandia dan Rusia. Dalam waktu dekat, DHL Global Forwarding juga akan melakukan sejumlah pengiriman test kit Covid-19 ke Arab Saudi dengan menggunakan jaringan fasilitas LSH yang berlokasi di seluruh dunia.

“Ahli logistik LSH kami yang berpengalaman bekerja siang dan malam untuk mengangkut pasokan medis dan layanan kesehatan ke banyak tujuan di seluruh dunia. Pakar suhu dan pendingin udara LifeConEx menggunakan solusi kelas dunia untuk memastikan integritas test kit selama transportasi, kemudian diperiksa oleh tim broker. Sistem kerja yang efisien selalu memastikan transportasi dan izin yang cepat dan lancar ke negara dan lembaga kesehatan yang sangat membutuhkan alat-alat tersebut untuk memerangi pandemi,” terang Charles Kaufmann, CEO – DHL Global Forwarding Asia Utara/Pasifik Selatan dan Presiden/Direktur Perwakilan – DHL Global Forwarding Japan KK

Seperti diketahui, Korea Selatan dipuji atas upayanya dalam memperlambat penyebaran pandemi Covid-19, negara ini telah mencatat keberhasilan dengan kampanye pengujian besar-besaran dengan dukungan dari produsen perangkat diagnostik lokal. Korea Selatan telah melihat permintaan besar dari lebih dari 110 negara dan teritori untuk tes kit produksi mereka, para analis di Seoul memperkirakan permintaan global mencapai sekitar 700.000 per hari. Sebagai salah satu produsen test kit terbesar dengan 1 juta unit per minggu, Korea Selatan saat ini adalah salah satu produsen test kit Covid-19 terbesar di dunia.

“Selain test kit, kami juga mengirim peralatan pelindung diri seperti masker, pembersih tangan desinfektan, pakaian pelindung. Korea juga telah diidentifikasi sebagai pemasok utama alat pelindung diri ke India dan produk ini sangat penting di negara-negara di mana tingkat penyebaran Virus Corona masih tinggi. Kami berusaha melakukan yang terbaik untuk mendukung masyaarakat dunia dan petugas kesehatan yang berada di garis depan dalam perjuangan kami melawan pandemi ini,” tambah SP Song, Direktur Pelaksana, DHL Global Forwarding Korea.

DHL Global Forwarding memiliki jaringan fasilitas di seluruh dunia yang memenuhi pedoman Good Distribution Practice (GDP) dari Uni Eropa dalam hal life science, rantai suplai layanan kesehatam serta solusi pengangkutan produk-produk yang dikendalikan oleh suhu dengan teknologi memungkinkan pemantauan waktu nyata dan pemantauan aktif.

Belum lama ini, DHL Global Forwarding telah meluncurkan layanan transportasi udara khusus dari Cina ke Timur Tengah dan Afrika yang mengangkut 100 ton kargo bermuatan alat-alat pelindung diri seperti masker, sanitizer, disinfektan, pakaian pelindung setiap minggu untuk organisasi dan pemerintah.

Masalah distribusi produk palsu menjadi masalah besar di industri logistik. Pelanggan dapat melihat disini potensi blockchain untuk mencegah perusahaan memasuki rantai pasokan produk palsu dan menghilangkan obat-obatan palsu.