KUALA LUMPUR, MALAYSIA – Media OutReach – MSIG Insurance Malaysia menyalurkan sumbangan sebesar RM20,000 untuk membantu Kementerian Kesihatan Malaysia menambah stok perbekalan medis dan Alat Pelindung Diri (PPE) bagi tenaga medis yang berada di garda terdepan yang terdampak paling parah di negara bagian Sabah.
“Saat ini Sabah berada di peringkat tertinggi dalam lonjakan kasus COVID-19 di Malaysia dan tenaga medis garda terdepan di sabah megalami tekanan yang begitu kuat selama beberapa minggu ini. Sebagai warga korporat Malaysia, kami sangat memperhatikan kesejahteraan rakyat Malaysia pada masa susah maupunn senang, oleh sebab itu kami merasa perlu menjalankan tanggungjawab kami untuk membantu tenaga medis di Sabah yang mempertaruhkan nyawa mereka sendiri demi memastikan keselamatan kita semua. Kementerian Kesehatan Malaysia telah berusaha tanpa mengenal lelah untuk membendung penularan virus tersebut, jadi kami ingin melakukan sesuatu yang dapat mengurangi sebagian beban kementerian, terutama di Sabah di mana saat ini ia menghadapi tantangan COVID-19 paling berat,” kata Chua Seck Guan, CEO MSIG Malaysia,
MSIG memiliki hubungan yang kuat dengan Sabah, membuka kantor pertamanya di negara bagian di Kota Kinabalu pada tahun 1965. Perusahaan tersebut telah membuka kantor cabang di Tawau dan Sandakan untuk mendukung hubungan jangka panjangnya dengan pemegang polis di Sabah.
“Kami berharap sumbangan ini dapat memberikan dampak nyata di Sabah. Kami percaya bahawa semua rakyat Malaysia, individu dan organisasi, dapat memainkan peran penting untuk mengurangi beban pada sistem perawatan kesehatan ktia dengan mengikuti pedoman Kemenkes dan melakukan apa kita semua bisa mengurangi penyebaran virus,” tuturnya.
Sumbangan RM20,000 ini adalah sumbangan terkini MSIG Malaysia setelah menyalurkan berbagai donasi terkait COVID-19 sebelumnya semasa pandemi. Pada bulan Maret, perusahaan juga telah menyalurkan sebesar RM170.000 kepada Kementerian Kesehatan untuk membantu pembelian APD yang sangat dibutuhkan, selama gelombang awal COVID-19 di Malaysia.
Selain itu MSIG Malaysia juga telah memperkenalkan manfaat tambahan gangguan bagi Perusahaan Kecil dan Menengah yang terdampak COVID-19 dan asuransi kecelakaan diri, serta membuat proses klaim untuk asuransi kendaraan bermotor lebih mudah dan cepat selama periode Pembatasan Sosial. Bersama dengan Life Insurance Association of Malaysia (LIAM), General Insurance Association of Malaysia (PIAM) dan Malaysian Takaful Association (MTA), MSIG Malaysia berkontribusi pada COVID-19 Test Fund (CTF), sebuah usaha RM8 Juta untuk mendukung upaya Kementerian Kesehatan melakukan lebih banyak tes COVID-19 bagi warga negara Malaysia.
Untuk informasi lebih lengkap tentang MSIG Malaysia, kunjungi www.msig.com.my atau facebook.com/MSIGmy.
Recent Comments