TAIPEI, TAIWAN – Media OutReach Newswire – Hari ini, penyedia solusi digital kesehatan terdepan di Asia, Health2Sync, mengumumkan kemitraan baru dengan Western Sydney Diabetes. Tujuan kerja sama ini adalah untuk mendigitalkan alur kerja Distrik Kesehatan Lokal Sydney Barat (LHD) dengan menggunakan teknologi. Proses digital itu akan membantu mengurangi beban sumber daya perawatan kesehatan dan meningkatkan hasil pasien.

Keterangan Foto: Tujuan kemitraan antara Health2Sync dan Western Sydney Diabetes adalah untuk memberi pasien cara baru untuk mengelola diabetes mereka.

Westmead Hospital dan Blacktown Mount Druitt Hospital, keduanya berada di bawah Sydney Barat (LHD), bertujuan untuk meningkatkan model perawatan untuk diabetes gestasional dan diabetes tipe 2. Dengan mengimplementasikan aplikasi pasien Health2Sync di dua rumah sakit dan jaringan perawatan primer di sekitarnya, model perawatan virtual dapat dibuat, dan dokter dapat secara efektif mengelola pasien mereka, meningkatkan komunikasi dokter-pasien, dan mengurangi kebutuhan untuk sering berkunjung ke rumah sakit.

Dr Rajini Jayaballa, Staf Spesialis Endokrinologi & Pimpinan Klinis WSD di Blacktown dan Mt Druitt Hospitals, mengatakan bahwa sejak WSLHD mengadopsi penggunaannya pada tahun 2024, mereka yang membutuhkan dosis insulin yang dioptimalkan di antara kunjungan klinik dapat memperoleh manfaat dari solusi ini. “Dengan antarmuka yang ramah pengguna dan kemampuan untuk disinkronkan dengan beberapa perangkat yang dapat dikenakan, solusi ini mengkonsolidasikan metrik kesehatan utama di satu tempat,” kata Dr Jayaballa, Rabu (11/12/2024).

Aplikasi Health2Sync menawarkan serangkaian fitur komprehensif yang dirancang untuk memberdayakan pasien agar dapat mengendalikan kesehatan mereka. Integrasi aplikasi yang mulus dengan lebih dari 80 perangkat, termasuk glukometer, monitor tekanan darah, timbangan berat badan, pelacak kebugaran, dan monitor glukosa kontinu (CGM) yang terdepan di pasar, menyederhanakan pengumpulan dan analisis data. Selain itu, program keterlibatan pasien otomatis yang dikembangkan bersama dengan Western Sydney Diabetes diharapkan dapat memberikan saran gaya hidup yang dipersonalisasi berdasarkan data kesehatan waktu nyata, sehingga mendorong pemantauan kadar glukosa darah pasien secara mandiri.

Ed Deng, salah satu pendiri dan CEO Health2Sync, mengataka, ini adalah saat yang tepat untuk kemitraan ini karena berbagai distrik kesehatan setempat berusaha memenuhi kebutuhan akan solusi yang dapat diukur untuk mengurangi komplikasi seperti kondisi ginjal.

“Bukti dunia nyata menunjukkan bahwa penggunaan solusi Health2Sync mengarah pada gaya hidup yang lebih sehat. Dengan memanfaatkan teknologi kami, kami yakin dapat membantu pemerintah dan penyedia layanan kesehatan untuk memberikan solusi manajemen kesehatan yang efektif dan mengatasi masalah akses yang semakin tidak merata,” tuturnya.

Direktur WSD, Profesor Glen Maberly, mengatakan bahwa kemitraan dengan Health2Sync merupakan bagian dari upaya berkelanjutan WSD dalam mengimplementasikan solusi digital untuk meningkatkan manajemen klinis.

“Dengan memanfaatkan kemampuan teknis Health2Sync untuk memanfaatkan data dan otomatisasi, bersama-sama kami telah mengembangkan program keterlibatan otomatis untuk memberikan konten edukasi, pengingat, dan dorongan yang ditargetkan. Kami berharap program ini dapat meringankan beban dokter umum dan tenaga kesehatan terkait dengan mendukung pasien untuk mengelola dan memantau kondisi mereka dengan lebih baik,” tutup Profesor Maberly.

https://www.health2sync.com

https://www.linkedin.com/company/health2sync

https://www.facebook.com/Health2Sync

https://www.instagram.com/goodfoodlab_h2s