HONG KONG dan LONDON – Media OutReach – 31 Mei 2019 – Teknologi digtal yang terus berkembang dari hari ke hari, membuat Prudential Corporation Asia (Prudential) terus berinovasi untuk menyuguhkan layanan kesehatan yang mudah diakses bagi konsumen, salah satu langkah yang dilakukan yaitu menciptakan aplikasi mobil dengan menggandeng Tictrac, perusahaan teknlogi layanan kesehatan yang berbasis di Inggris, konsumen secara personel diajak terlibat untuk menciptakan gaya hidup yang lebih sehat dan lebih lama.

Saat ini perusahaan asuransi terkemuka di dunia ini telah menjangkau 12 pasar di Asia, meliputi Kamboja, Cina, Hong Kong, India, Indonesia, Laos, Malaysia, Filipina, Singapura, Taiwan, Thailand, dan Vietnam dengan pengelolaan aset £ 151 miliar. Sementara Tictrac melayani klien dan penggunanya di seluruh AS, Eropa, Amerika Latin, dan Asia, menawarkan platform digital yang membantu pengguna mengelola kesehatan mereka sepanjang waktu. Pengguna dapat mengatur dan mencapai tujuan kesehatan, melacak aktivitas fisik dan nutrisi, menerima umpan balik, pealtihan dan bimbingan tentang kesehatan dan kebugaran mereka, serta mengakses konten dan wawasan yang bermanfaat.

Aplikasi ciptaan Tictrac, yang akan digunakan oleh prudential adalah pulse, aplikasi kesehatan digital pertama dari jenisnya yang menawarkan manajemen kesehatan holistik kepada konsumen Asia. Menggunakan alat bantu mandiri yang didukung oleh Kecerdasa Buatan dan informasi secara real time, aplikasi ini berfungsi sebagai mitra kesehatan dan kebugaran 24/7 bagi pengguna, membantu mereka mencegah, menunda, dan melindungi terhadap serangan penyakit. Layanan Tictrac akan tersedia di pasar-pasar Asia tertentu, dengan aplikasi ini konsumen dapat mengontrol kesehatan dan kesejahteraan mereka kapan pun, di mana pun.

“95 tahun berdiri, Prudential telah berkomitmen untuk membantu orang-orang Asia menjalani kehidupan yang lebih sehat, lebih kaya dan lebih memuaskan. Tictrac menambah rangkaian layanan yang semakin meningkat dengan platform Prudential’s Pulse, yang bertujuan untuk menyediakan layanan kesehatan dan kebugaran digital yang terjangkau bagi konsumen di seluruh wilayah,” terang Nic Nicandrou, CEO Prudential Corporation Asia.

Nic menambhakan, saatini lebih dari 90 persen pendorong konsumsi layanan kesehatan di wilayah ini terkait dengan faktor genetik, gaya hidup, dan lingkungan. “Kami memperluas platform kesehatan dan kebugaran kami untuk menjaga kesehatan konsumen, selain melindungi dan meningkatkan sekuritas keuangan mereka,” bebernya.

Sementara menurut Martin Blinder, Kepala Eksekutif Tictrac, mengatakan, Prudential adalah salah satu penyedia asuransi terkemuka di Asia, dan Tictrac sangat bahagia terpilih sebagai mitra utama untuk memperkuat ekosistem kesehatan digital Prudential. “Kami berharap dapat bekerja sama dengan salah satu dari tim kepemimpinan paling inovatif dan progresif dalam asuransi dan untuk memperluas proposisi kami di Asia,” tuturnya.

Pulse by Prudential baru-baru ini telah dipratinjau di Malaysia, dan akan segera tersedia di seluruh kawasan, didukung oleh rangkaian penyedia layanan regional dan lokal yang terus bertambah seperti Babylon Health (pemeriksa gejala dan penilaian kesehatan), DoctorOnCall (konsultasi online di Malaysia), AIME (dengue pelacak di Malaysia) dan Boost (e-wallet di Malaysia). Sedangkan rincian khusus pasar dan tanggal peluncuran untuk penggunaan layanan kesehatan digital Tictrac akan diumumkan pada waktunya.