KUALA LUMPUR, MALAYSIA – Media OutReach – Rumah Sakit Baru Sunway Medical Centre telah dibuka di kawasan terpadu Sunway Velocity.
Sunway Medical Centre Velocity (SMCV) merupakan pusat medical swasta yang menyediakan bermacam fasilitas, kemudahan dan layanan medis kepada Masyarakat di Cheras dan Selatan Kuala Lumpur. Layanan medis tersebut termasuk rawat inap dan rawat jalan, layanan darurat 24 jam, klinik dokter-dokter ahli dalam berbagai bidang dan fasilitas pencitraan diagnostik, serta keahlian bedah dan medis.
Rumah Sakit yang dibangun dengan anggaran sekitar 320 juta Ringgit Malaysia ini memilika luas area 33,000 meter persegi dan kapasitas 240 kamar, 77 ruang konsultasi, enam ruang pembedahan dan abor katerisasi. SMCV juga dilengkapi dengan system UPS dan catu daya elektrik untuk cadangan listrik yang siap dioperasikan kapan saja.
Selain itu, SMCV memliki ahli bedah dari berbagai bidang, termasuk ahli kardilogi, ahli gastroenterologi, ahli ginekolog, dokter mata, ortopedi dan dokter anak, pada hari-hari kerja beroperasi mulai dari jam 8.30 pagi hingga 5.00 sore dan setiap hari Sabtu mulai 8.30 pagi hingga 1.00 petang. Dan ambulan yang siap siaga untuk Layanan medis darurat, serta bimbingan CPR melalui telepon.
SMCV mulai dibangun pada Mei 2017 dan rampung pada Juni 2019. Pusat Medis ini merupakan bagi dari perencanaan pengembangan Kumpulan Sunway untuk penjagaan kesihatan dan merupakan salah satu dari lima komponen utama daripada runcit, penjagaan kesihatan, kediaman, hospitaliti, pendidikan dan komersial.
“SMCV berharap membawa perubahan yang signifikan dalam perawatan medis di kawasan Selatan Kuala Lumpur dan kami merasa bahagia untuk memberi akses yang mudah bagi bagi masyarakat di Cheras dan kawasan sekitarnya dengan layanan yang ditawarkan Rumah Sakit ini,” jelas Choo Voon Chee, Ketua pegawai eksekutif Sunway Medical Centre Velocity, dalam keterangannya kepada Media, Jumat (06/09/2019).
Choo Voon Chee, menambahkan, SMCV sangat komitmen untuk memberi perawatan kesehatan berkualitas kepada warga Malaysia dan mereka berharap dapat memberikan yang terbaik kepada masyarakat setempat dalam memberi bantuan dan perawatan yang mereka perlukan.
Bersempena dengan pembukaan SMCV, pihak hospital menawarkan pemotongan harga sebanyak 30% untuk pakej pemeriksaan kesihatan yang kebiasaanya bernilai dari RM110 sehingga RM999. Promosi pembukaan bermula pada 4 September hingga 3 Disember 2019.
Sunway Medical Centre merupakan salah satu pusat perawatan kesehatan swasta terkemuka di daerah ini dan telah terakreditasi oleh Australian Council on Healthcare Standards (ACHS). Para pegawainya yang berdedikasi termasuk konsultan medis, staf kesehatan profesional serta staf keperawatan yang terlatih dan berdedikasi menjadi tulang punggung rumah sakit ini
Dibangun dengan area seluas 9.3 hektar, Sunway Velocity adalah kawasan terintegrasi baru di daerah Kuala Lumpur Selatan yang merangkum lima komponen utama daripada ritel, perawatan medis, perumahan, perhotelan, pendidikan dan komersial. Sunway Velocity berlokasi 3km dari Pusat Kota Kuala Lumpur dan terhubung dengan LRT Maluri dan stasiun MRT. Lokasi yang mudah dijangkau dan berdekatan dengan KLCC, Bukit Bintang, Segitiga Emas, IKEA Cheras, Klub Golf Royal Selangor dan AEON Maluri, Sunway Velocity mempunyai akses menuju jalan utama, jalan raya dan fasilitas lainnya.
Sedangkan Sunway Medical Centre Velocity berlokasi di Lingkaran SV, Sunway Velocity. Untuk pertanyaan lanjutan, silahkan hubungi +603 9772 9191 atau melalui email di smcv-enquiry@sunway.com.my. Untuk informasi lebih lanjut tentang Sunway Medical Center Velocity, kunjungi www.sunwaymedical.com/velocity (Facebook: Sunway Medical Velocity)
Recent Comments