HONG KONG SAR – Media OutReachTatler, Grup media terkemuka, secara resmi mengungkapkan edisi ke-5 lengkap dari Gen.T List tahunan yang disponsori oleh Credit Suisse. Gen.T Lis tersebut telah menjadi referensi jelas para pemimpin masa depan, yaitu pengusaha milenial paling menjanjikan yang sedang mendefinisikan kembali lanskap budaya dan bisnis Asia. Penerima penghargaan sebelumnya termasuk pengusaha teknologi Eric Gnock Fah dan aktor Henry Golding dan banyak lainnya, mereka sebelumnya telah menjadi penyemangat kesuksesan Asia di panggung global.

“Tidak pernah ada masa ketika kita sangat membutuhkan orang, ide, dan disrupsi bisnis untuk berinovasi, menciptakan lapangan kerja dan, yang paling penting memberikan harapan kepada lapisan msyarakat,” kata Tamara Lamunière, Kepala Generation T Asia.

Dalam lima tahun terakhir, Gen.T telah menciptakan komunitas melalui acara dan memperkuat pengaruh anggotanya melalui platform media Tatler Asia Group, dalam proses membangun komunitas seluas Asia dari para wirausahawan berusia 25-40 tahun yang paling menjanjikan di kawasan ini. Gen.T hadir di delapan pasar di Asia, termasuk Hong Kong, Cina, Taiwan, Singapura, Malaysia, Thailand, Indonesia, dan Filipina.

Francois Monnet, Kepala Perbankan Swasta untuk Asia Utara dan Kepala Eksekutif Cabang Hong Kong, Credit Suisse, mengatakan, Gen. T, adalah representasi komunitas unik dari para pemimpin muda yang berpikiran sama, dan memfasilitasi interaksi yang konstruktif antara individu yang memiliki aspirasi yang sama untuk membentuk masa depan menjadi tempat yang lebih baik dan membawa perubahan positif bagi masyarakat.

“Sebagai Bank untuk Pengusaha di Asia Pasifik, Credit Suisse sangat mendukung bakat-bakat muda tersebut, karena kami yakin kami memiliki nilai yang sama dengan generasi muda sebagai pemimpin baru yang bersemangat dalam menghadirkan cara-cara inovatif untuk mendorong keberlanjutan dan keterlibatan positif di semua bidang mulai dari sektor sosial, ekonomi dan budaya,” tuturnya.

Di antara yang termasuk dalam Gen.T List 2020 adalah:

Jaeson Ma, CEO, East West Ventures
Sharon Kobler, Executive Director dan Senior Vice President Goodbaby Group
Cindy Mi, Founder dan CEO VIPKid
Harry Wang, Founder dan CEO Linear Capital
Lim Wai Mun, Founder, Chairman & CEO, Doctor Anywhere
Poonyatorn Suthipongchai, Managing Partner, Creative Ventures
Choong Fui-Yu, Co-founder & CEO, Kaodim
Zhang Li, CEO, JD.ID
Supachai Parchirayanon, Co-founder & CEO, Rise
Kuldeep Singh Rajput, Founder & CEO, Biofourmis

Beberapa fakta dan figur menarik tentang Gen.T List 2020, yaitu lebih dari 1.000 kandidat dari seluruh Asia dipertimbangkan masuk dalam daftar tersebut. Ada 400 orang di Gen.T List 2020. Jumlah terbesar, 102, berasal dari China Daratan, dengan masing-masing 55 orang dari Indonesia dan Singapura. Lebih dari 65 juri terkemuka ikut menilai, termasuk Guo Pei (perancang busana selebriti), Senator Miguel Zubiri (pemimpin mayoritas senat Filipina), Adrian Cheng (CEO dan Wakil Ketua Eksekutif New World Development), André Chiang (koki selebriti).

Fakta lainnya Gen.T List 2020 diluncurkan melalui acara langsung di Malaysia (1 Oktober), Taipei (7 Oktober) dan Shanghai (9 Oktober). Untuk negara Asia lainnya, upacara penghargaan virtual diadakan pada tanggal 15 Oktober, secara ekslusif untuk para penerima penghargaan dan mitra Gen.T. Usia rata-rata penerima penghargaan tahun ini adalah 31,5 (hanya orang di bawah 40 tahun yang memenuhi syarat untuk dimasukkan). 40% penerima penghargaan adalah wanita. China Daratan merupakan wilayah dengan proporsi wanita tertinggi, yaitu 45 persen. 70 juta adalah jumlah gabungan pengikut Instagram dan Weibo yang dimiliki oleh penerima penghargaan tahun 2020 di antara mereka. 284 penerima penghargaan tahun ini, atau 71 persen, memiliki perusahaan sendiri.

Selain itu ada 5 unicorn, sebuah perusahaan bernilai lebih dari 1 miliar USD, dijalankan oleh orang-orang yang masuk daftar tersebut. Ada 46 penerima penghargaan dalam kategori terpopuler tahun ini, Teknologi. Terpopuler berikutnya adalah Finance & Venture Capital (33), The Arts (32) dan Sustainability (30).

Informasi lebih lengkap kunjungi: generationt.asia