SINGAPURA – Media OutReach – Dalam menanggapi meningkatnya permintaan global untuk teknologi AIoT (Kecerdasan Buatan dan Internet of Things), perusahaan terkemuka teknologi AIoT global, Envision Digital International Pte Ltd (Envision Digital, secara resmi mengangkat Sylvie Ouziel sebagai Presiden Internasional untuk memperkuat bisnisnya di wilayah Asia Pasifik, Eropa, dan Amerika. Selain itu, Ouziel akan berkantor di Singapura dan juga akan menjabat sebagai Direktur Pelaksana entitas Singapura.

Sylvie Ouziel

Seperti diketahui, EnOS™, sistem operasi AIoT terkemuka dunia ciptaan Envision Digital yang berkantor pusat di Singapura, menghubungkan lebih dari aset energi 120GW secara global. Menjalin kemitraan dengan perusahaan dan pemerintah, Envision Digital melalui serangkaian aplikasi dan solusinya, berkomitmen untuk menciptakan transisi energi bersih dan transformasi digital secara global.

Dengan pengalaman lebih dari 28 tahun dalam transformasi bisnis dan peran kepemimpinan teknologi, ia bergabung dengan Envision Digital dari Allianz, di mana ia menjadi CEO Global Allianz Assistance dan CEO Asia Pasifik Allianz Partners selama empat tahun.

“Sylvie adalah pemimpin bisnis internasional yang cerdas dengan rekam jejak yang kuat dalam memimpin inisiatif transformasi digital dan teknologi. Saat kami berupaya mempercepat pertumbuhan secara internasional, saya yakin bahwa tim dan mitra kami akan mendapat manfaat dari pemikiran inovatif dan pengalaman uniknya di berbagai pasar dan industri,” kata Lei Zhang, Pendiri dan CEO Envision Group, dalam keterangannya yang diterima, Selasa (07/01/2020).

Melalui Tugas baru yang diemban, Ouziel akan memberikan layanan teknologi terbaik kepada konsumen dalam model B2B2C untuk mitra bisnis dalam mobilitas, rumah, dan elektronik. Ouziel bergabung dengan Allianz pada 2012 dan tugas pertamanya adalah membangun dan memimpin Layanan Bersama global perusahaan yang mencakup transformasi digital dan operasi internasional.

Pengalaman lainnya dalam dunia bisnis, Ouziel menghabiskan 20 tahun dengan Accenture di mana ia memimpin proyek transformasi untuk klien industri di bidang airspace, otomotif, konstruksi, farmasi, dan sektor kesehatan. Jabatan terakhir Ouziel di Accenture adalah COO Global dari Accenture Management Consulting.

“Envision Digital berada pada titik yang menarik dalam perjalanannya, solusi Envision adalah yang terbaik di kelasnya, oleh sebb itu permintaan akan teknologi perusahaan terus meningkat dalam menggunakan energi yang lebih bersih dan untuk mengelola sumber daya dunia secara efesien. Saya merasa terhormat diberi kepercayaan memimpin fase pertumbuhan berikutnya dari bisnis internasional Envision Digital,” kata Sylvie Ouziel, Presiden Internasional Envision Digital.

Ouziel lulus dari École Centrale Paris dengan gelar teknik yang berspesialisasi dalam ekonomi. Selain itu dia meraih gelar Executive MBA dari Univesitas Kellogg’s Northwestern. Informasi lebih lanjut dapat diakses di situs resmi www.envision-digital.com.