PLANO, TX dan MANILA, FILIPINA – ACCESSWIRE – Intrusion Inc, pakar dalam solusi pencegahan serangan siber, dan Total Information Management Corporation (TIM), penyedia utama solusi teknologi (layanan Pusat Data, Keamanan Siber, Integrasi Sistem) di Filipina, baru-baru ini mengumumkan kesepakatan dengan Orca Cold Chain Solutions, sebuah perusahaan logistik dan manajemen rantai pasokan yang canggih.

Berdasarkan ketentuan perjanjian, TIM akan memberikan solusi deteksi dan pencegahan ancaman canggih Intrusion kepada Orca Cold Chain Solutions, meningkatkan keamanan operasi rantai pasokan mereka. Teknologi Intrusion akan membantu melindungi data sensitif pelanggan mereka dan mencegah gangguan pada rantai dingin, memastikan integritas dan keamanan barang yang mudah rusak.

“Kami sangat senang dapat bermitra dengan Orca Cold Chain Solutions untuk menghadirkan keahlian keamanan siber kami ke industri rantai pasokan. Solusi kami akan membantu pelanggan Orca mengurangi risiko ancaman siber dan memastikan keandalan operasi mereka,” kata Tony Scott, CEO Intrusion, dalam rilisnya, Kamis (9/5/2024).

“Orca Cold menyadari pentingnya keamanan siber dalam industri kami, dan solusi Intrusion sangat sesuai dengan komitmen kami terhadap inovasi dan kepuasan pelanggan. Kemitraan ini akan memampukan kami memberikan lapisan perlindungan tambahan untuk aset berharga pelanggan,” komentar Kristoffer Po, AVP IT dan Keamanan Jaringan Orca Cold Chain Solutions.

Setelah uji coba yang sukses, Orca Cold Chain Solutions telah memilih untuk membeli intelijen ancaman terapan Intrusion selama 3 tahun, yang berlaku segera.