HANOI, VIETNAM – Media OutReach – Lebih dari 3 minggu setelah mengumumkan rencana produksi ventilator untuk perawatan pasien yang terinfeksi Virus Corona, Vingroup, Selasa 28 April 2020, kembali mengumumkan telah sukses menyelesaikan produksi dan akan memperkenalkan dua model ventilator invasif dengan tingkat lokalisasi tinggi, yaitu VFS-410 dan VFS-510.

Dengan dukungan aktif dari Kementerian, departemen, sektor, pakar kesehatan dan perusahaan Medtronic asal Amerika Serikat, VFS-410 dan VFS-510 memastikan standar kualitas internasional dan nilai jangka panjang untuk perawatan pasien bahkan setelah periode Covid-19.

VSmart VFS-410 dan VFS-510 adalah ventilator buatan Vietnam yang diproduksi dan diselesaikan sepenuhnya oleh ekosistem Vingroup. Secara khusus, VSmart VFS-410 adalah peningkatan khusus versi ventilator VFS-310 pertama yang dikembangkan oleh insinyur Vingroup dari konsep desain Massachusetts Institute of Technology (MIT), sementara VSmart VFS-510 menerima transfer teknologi dan inovasi dari Medtronic, yaitu produsen ventilator terkemuka di dunia.

VSmart VFS-410 adalah ventilator invasif berbasis teknologi turbin, memiliki fitur yang mirip dengan ventilator portabel kelas atas di pasar (hanya menghilangkan Continuous Positive Airway Pressure atau CPAP). Dari desain ventilator non-invasif sederhana dari tim MIT, VFS-410 telah dimodifikasi oleh insinyur Vingroup untuk menjadi ventilator invasif dengan teknologi pembangkit gas turbin, malahan disematkan teknologi pemeras tas otomatis untuk memastikan akurasi tinggi.

Selain itu, perangkat ini juga memiliki sensor pemantauan dan peringatan untuk menjaga kadar oksigen, tekanan positif pada akhir pernafasan, mengukur laju pernapasan pasien dan menyesuaikan diri untuk menyinkronkan dengan laju pernapasan ini. . Semua prinsip operasi, papan, komponen mekanis, perangkat lunak dan desain VSmart VFS-410 dirancang, dikembangkan dan diproduksi langsung di Vingroup, dengan konsultasi erat dari Kementerian Kesehatan, pakar internasional dan dokter Vinmec.

VSmart VFS-510 adalah ventilator invasif berdasarkan model PB560 yang diproduksi oleh Medtronic, yang telah dikenal oleh para dokter di Vietnam selama bertahun-tahun. VFS-510 memiliki keunggulan kompak, serbaguna termasuk 6 mode pernapasan fleksibel, dapat digunakan untuk pasien dewasa dan anak yang membutuhkan bantuan pernapasan invasif atau non-invasif seperti yang disarankan oleh dokter mereka.

Vingroup telah secara aktif meneliti untuk mengatasi kelangkaan pasokan ventilator di seluruh dunia dengan memproduksi sendiri atau melokalisasi hingga 70% komponen ventilator, Ini termasuk komponen penting dan modern, seperti: blower, board (PCBA controller, power), keyboard, tampilan layar, baterai, dan casing. Selain itu, Vingroup juga berkolaborasi dengan tim ahli Medtronic untuk mengkalibrasi perangkat lunak VFS-510 untuk memastikan fitur yang sepenuhnya setara dengan ventilator PB560 asli Medtronic.

“Ini merupakan suatu keajaiban, setelah lebih dari 3 minggu bekerja pada penelitian ventilator, dari nol, tim teknik Vinsmart dan Vinfast telah berhasil meneliti, meningkatkan, dan menguasai teknologi untuk pembuatan ventilator. Dapat dikatakan bahwa, hanya di Vingroup, kami diizinkan untuk menciptakan kondisi, menciptakan motivasi serta tekanan untuk dapat melakukan hal yang hampir mustahil ini,” kata Markus Leitner – Direktur Jenderal Vinfast Automobile R&D Institute 1.

Mencapai fungsi standar internasional menajdikan model ventilator VFS-410 dan VFS-510 tidak hanya memenuhi kebutuhan perawatan pasien dengan virus COVID-19 secara tepat waktu, tetap juga dapat digunakan di unit perawatan intensif (ICU) rumah sakit, fasilitas kesehatan, membuatnya efektif untuk digunakan dalam jangka panjang.

Ventilator VFS-410 dan VFS-510 akan terus diuji oleh para ahli dan rumah sakit terkemuka di Vietnam dan akan dievaluasi oleh Dewan Kesehatan untuk memastikan kepatuhan dengan standar kualitas sebelum didistribusikan. Diharapkan Sejumlah produk pertama mulai tersedia pada 115 Mei 2020 mendatang.

Bapak Nguyen Minh Tuan, selaku Direktur Departemen Peralatan Medis dan Pekerjaan Kesehatan di bawah Kementerian Kesehatan, setelah menerima dua model ventilator dari Vingroup untuk evaluasi kualitas, mengatakan bahwa Kementerian Kesehatan sangat menghargai efisiensi kerja dan kebulatan tekad Vingroup dalam menerapkan instruksi Perdana Menteri pada produksi ventilator.

“”Sejauh ini, kami dapat menegaskan bahwa Vietnam pada awalnya telah menguasai teknologi pembuatan ventilator. Kementerian Kesehatan akan terus bersama dengan Vingroup dan produsen lain untuk mengembangkan produk dan memfasilitasi evaluasi awal untuk memasukkan produk ke dalam produksi guna memenuhi kebutuhan masyarakat selama Covid-19,” tegasnya.

Keberhasilan produksi ventilator “buatan Vietnam” tidak hanya berkontribusi pada stabilitas harga (ventilator PB560 di Vietnam kini lebih dari 250 juta VND/unit), tetapi juga memastikan inisiatif untuk Vietnam dalam konteks bahwa pandemi COVID-19 masih belum terkontrol di di banyak negara. Alasan inilah yang menjadikan tujuan Vingroup menghasilkan ventilator nirlaba untuk melayani masyarakat.